Sunday, 28 January 2018

Benarkah Anak Kedua Lebih Istimewa Dari Anak Pertama

photogw153116258.jpg

BENARKAH ANAK KEDUA LEBIH ISTIMEWA DARI ANAK PERTAMA

anak2

Postingan kali ini sedikit Norak...😱😳 Karena direcokin sama anak gw jadi yaa!! hitung-hitung mengajari dia menulis heeheee!!😂😂

Dalam sebuah rumah atau lingkup keluarga kecil sudah barang tentu mempunyai anak. Dalam keluarga biasanya seorang anak pertama akan mempunyai saudara, Entah lebih dari dua atau hanya satu saja nah dibawah ini saya akan mengungkap benarkah anak kedua lebih istimewa ketimbang anak pertama atau anak yang berada paling tengah bila lebih dari satu saudara. Berikut penjelasan dibawah ini.

Psikolog Catherine dari Universitas Redlands di California telah mempelajari sifat-sifat anak kedua selama dua puluh tahun. Anak kedua justru punya banyak sifat dan kelebihan dibanding saudara-saudaranya. Seperti dilansir dari Business Insider, sifat-sifat yang biasa ada di dalam diri anak kedua adalah.


1. PARTNER YANG HEBAT

Karena mereka terbiasa bergaul dengan berbagai macam sifat yang lain. Sejak kecil mereka biasa bergaul dengan siapa saja, karena sudah terbiasa bernegosiasi dengan kakak dan adiknya.

2. KEMAMPUAN SOSIAL LEBIH TINGGI

Kelebihan Anak Kedua, Anak tengah tidak terlalu dekat dengan orangtuanya. Mereka lebih suka minta bantuan pada teman. Akibatnya mereka punya kemampuan sosial lebih baik daripada anak pertama atau terakhir.

3. LEBIH BERPIKIR TERBUKA DALAM HAL BARU

Anak Kedua Kombinasi antara keberanian mengambil keputusan dan keterbukaan dalam menerima hal baru, menjadikan anak tengah suka mencoba tantangan baru. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa 85 persen anak kedua mau mencoba hal baru dibanding 50 persen pada anak pertama.

Mereka pencari kebenaran seperti Nelson Mandela, dan petualang seperti Charles Darwin.

4. SANGAT SETIA

Meskipun pencinta petualangan, tapi anak tengah tidak suka petualangan dalam cinta. Dilansir dari Psychology Today, anak tengah justru orang-orang yang setia dan punya satu pasangan saja. Sebuah survei menunjukkan bahwa anak tengah adalah yang paling bahagia dalam hubungan percintaan dibandingkan anak pertama atau terakhir.

Akan tetapi, anak tengah akan lebih cocok berpasangan dengan anak pertama atau anak terakhir, karena sesama anak kedua akan sama-sama menghindari konflik.

5. PANDAI BERNEGOISASI

Anak tengah cocok menjadi diplomat, politikus, guru, aktor, pekerja sosial atau pengacara. Ini karena sifat mereka yang mudah bergaul dan fleksibel.

Tapi anak tengah tidak cocok bekerja di bidang yang tidak berkaitan dengan manusia lain, seperti misalnya, jadi programer komputer.

Naaahh! bagaimana anda yang Terlahir anak kedua atau tengah-tengah, Senang. Atau mungkin biasa saja dan tak jauh berbeda dari anak pertama...Intinya semua itu harus kita syukuri.

By : Liputan6





Labels:

Tuesday, 23 January 2018

3 Manfaat Bantal Guling Untuk Tidur Anda

satria7s153116258.jpg


infos

Ilustrasi By : Info sehat


Tidur adalah istirahat yang paling baik meski terkadang orang banyak yang selalu mengabaikannya demi sebuah pekerjaan atau hal lainya. Dan bicara soal tidur kita tidak selalu harus mata saja yang terpejam, Seluruh tubuh kita pun harus merasakan yang namanya istirahat dari tidur tersebut.

Biasanya orang yang sedang tidur perlu penyangga kepala seperti bantal dan seperangkat tempat tidur. Meski pariasi orang tidur sangat berbeda-beda, Namun pada umumnya tempat tidur selalu ada yang namanya Bantal berbentuk kotak serta bantal guling yang berbentuk panjang membundar. Nah dibawah ini saya akan mengulas tentang kenyamanan tidur dengan bantal guling serta manfaatnya, ketimbang bantal berbentuk kotak.

Berikut dibawah ini :


1. MENCEGAH SAKIT PUGUNG

Menekuk lutut dan menyelipkan guling di antara kedua lutut saat tidur bisa membuat tulang belakang tetap dalam keadaan lurus. Selain itu, tidur pakai guling juga akan meringankan tekanan pada tulang belakang dan tulang pinggul yang menopang tubuh.

Alhasil, tidur memeluk guling bisa membantu tidur lebih nyaman dan nyenyak. Selain itu, tidur pakai guling juga akan memperbaiki dan memperlancar sirkulasi darah ke kaki sehingga mencegah ketegangan otot, sakit lutut, serta kaki pegal.

Sebaliknya, tidur tidak pakai guling memungkinkan kaki bagian atas membebani tulang panggul dan tulang punggung bawah secara berlebihan. Akibatnya, kita jadi lebih rentan mengalami sakit punggung ketika bangun tidur.

2. MENGATASI ATAU MENGURANGI MENDENGKUR

Menurut sebuah penelitian, tidur dengan posisi telentang bisa meningkatkan kemungkinan mengorok. Hal itu terjadi karena tidur dengan bertumpu pada punggung bisa membuat pangkal lidah dan langit-langit lunak dalam mulut menutupi dinding tenggorokan, sehingga menyebabkan getaran suara saat tidur.

Nah, untuk mengantisipasi hal tersebut banyak ahli menyarankan untuk tidur dengan posisi menyamping.

Agar posisi tidur menyamping tetap bertahan sepanjang malam, cobalah untuk tidur pakai guling. Sebagian orang mengaku jika cara ini ampuh untuk mengatasi atau mengurangi kebiasaan ngorok yang mengganggu di setiap malam.

3. BAIK UNTUK IBU HAMIL

Tidur menyamping merupakan posisi yang ideal bagi wanita hamil. Pasalnya, cara ini akan membuat kita tidur lebih nyenyak dan nyaman dengan cara memberikan postur tidur yang tepat.

Bagi ibu hamil, tidur menyamping di sisi kiri bisa mencegah rahim menekan hati dan memungkinkan bayi menerima nutrisi serta oksigen melalui plasenta tanpa hambatan.

Tidak hanya itu, cara ini juga membantu memperlancar sirkulasi darah sehingga membuat ibu hamil terhindar dari kram otot saat tidur.

Untuk menyangga perut dan punggung, kita bisa meletakkan guling di antara lutut. Tidur pakai guling bisa membantu menjaga kita tetap di satu sisi, mencegah dari bergulir telentang atau tengkurap saat tidur.

Terlepas dari manfaatnya yang baik untuk kesehatan, guling yang kita gunakan setiap hari sebaiknya diganti setiap 18 bulan sekali atau lebih.

Pasalnya, guling yang terlalu lama dipakai merupakan tempat berkumpulnya debu, minyak, sisa-sisa kulit mati, keringat, bahkan air liur.

Nah, hal tersebut tentu bisa memicu berbagai penyakit seperti alergi dan jerawat. Bahkan, guling yang tidak diganti dalam waktu yang lama juga bisa jadi sarang tungau.

kita bisa menguji kelayakan bantal dan juga guling tidur yang kita gunakan sehari-hari dengan melipatnya menjadi dua. Jika bantal ataupun guling tidur tidak kembali ke posisi semula, berarti sudah saat harus ganti baru.

Naah! bagi anda yang hobi tidur dengan bantal guling mulai hari ini cek deh bantal guling kalian semua. Masih layak atau tidak untuk digunakan. 😄😄 Karena banyak juga keuntungan dari bantal guling itu untuk kesehatan tubuh kita dalam hal istirahat atau tidur.


Sumber : Lifestyle.kompas.com


"SEMOGA ~ BERMANFAAT"

Labels:

Thursday, 4 January 2018

Kopdar Dan Mengenang Mywapblog.com




Meski hanya tinggal kenangan namun persahabatan serta persaudaraan kami di Mywapblog.com selalu terjalin dengan erat..Dahulu sejak mengenal Mywapblog.com era tahun 2010. Saya pribadi hanya seorang blogger silent.?? Namun setelah era tahun 2013 saya begitu bangga dengan Mywapblog.com, Karena pada saat itu saya sudah tahu siapa Senior serta Junior di Mywapblog.com..Dan dari situlah saya sangat bangga dengan persaudaraan yang begitu terasa di Mywapblog.com.

Hari-hari pun terus berlalu hingga Blog Yang diketuai oleh seorang Arvind gupta menutup layanan tersebut pada era tahun 2016, Seperti ada yang hilang dari bagian hidup saya pribadi kala itu, Namun apa mau dikata semuanya harus berakhir.

Yaa! itulah sedikit kisah saya selama di Mywapblog.com. Singkat cerita seiring waktu yang terus berlalu, Hingga setelah Tahun baru 2018 menjelma Seorang Senior mantan Mywapblog.com mbak Lisa nel mengajak saya kopdar tepatnya tanggal 3 Januari 2018. Meski boleh dikatakan mendadak tapi apa pun itu saya usahakan semaksimal mungkin agar acara itu terwujud dan saya pun melakukan itu semua dibantu dengan sang Senior Mywapblog.com yaitu Bapak Amrana. Dan pada akhirnya Karena terbentur waktu serta wilayah yang berbeda-beda banyak para mantan Mywapblog.com yang tidak bisa hadir, Tetapi mereka tetap mendukung acara kami dari tempat masing-masing.

Akhirnya saya hanya 4 sekawan saja yang bisa kopdar pada tanggal 3 January 2018. Yaitu
Mbak Lisa Nel yang sekarang aktif di Nelisa17.com

Serta seorang pemuda tamvan rupawan wele-wele waahh!! 😂😂. Yaitu Mas Indra Hidayat atau yang lebih dikenal dengan Mr. Bimbim Black 😳😱, Beliau kini aktif di Java29.com

Dan Terakhir Saya Satria, Dan Pak Amrana beliau aktif di 4mrana.com Meski satus blognya Vakum beliau selalu mendukung penuh dunia Blogging. 😱😳

Kopdar pun berjalan dengan mulus meski saya pribadi sedikit telat karena memang ada urusan pekerjaan serta keluarga, Namun semua itu bisa saya lewati dengan tenang Akhirnya kami 4 sekawan bertemu disebuah Cafe unik dibilangan Jakarta Selatan, Tepatnya di Jl. Manggarai Utara depan Smp negri 3 Manggarai.

Kami pun berkumpul dengan begitu sangat haru dan penuh canda tawa, Yaa!! Maklumlah dari tahun 2013 baru kami sempat bertemu. Karena kesibukan serta waktu yang menjadi penyebabnya. Tetapi itu semua tak membuat persaudaraan kami di Mywapblog.com pudar. Dan dibawah ini beberapa photo serta moment yang kami abadikan meski sedikit rada-rada Somplak..
😂😂😂😂

Ciieee!! gayanye pada sok Jaim loe aahh!!..😂😂😂

Ciiiee!!...Akhirnya kita bisa bersanding demi sebuah buku karya kang jack...Ciiieee!! Preetttss!!..😱😱😳😳😂

Heemm!! Gayamu..Pake cengar-cengir..Padahal kopi belum bayar tuuhh!!!... Ngarep gratis yee!! haahaaa!! PA..😂😂😂

Ceritanya Rapat....Rapet kalii!! Yee!!..😱😳😂😂 Padahal mikirin kambing pak Amrana yang hilang.
😂😂😂

Ini maksudnya apa nih.... Oohh!! Mungkin mau menjadi trends generasi micin..
😂😂😂


Yaa!! Inilah trends ngupil 2018 yang sedang Hots!!. 😱😳😳 Dan ternyata pak Amrana pemenangnya..karena sudah dapat 2 korekan upil..😱 Tuh lihat jarinya..😂😂

Itulah beberapa moment 1/2 waras yang kami buat saat kopdar..sebenarnya banyak, akan tetapi berhubung saya juga sibuk maka segitu saja yaa!! Broo!!......Siapa..?? Siapa yang nanya..😂😂 Gokkiiillllss!!..

Oiya buku yang saya pegang diatas ialah sebuah buku karya mantan blogger Mywapblog.com yaitu seorang Pemuda Ganteng, Misterius dan Menggoda para gadis serta janda-janda...siapa lagi kalau bukan kang Djaka, Artube. Berminat bisa mengunjungi blognya di www.Arektuban.com Ok semoga persahabatan kami di Mywapblog.com tetap terjalin dengan erat...Begitu pun dengan Blogspot.com semoga bisa menjadi sahabat yang sama seperti kami di Mywapblog.com.


JAKARTA 4 JANUARY 2018

~~ THANK ~ YOU ~~

Labels:

Testing